43 Kehebatan Arsitektural Sarang Lebah
43
Kehebatan Arsitektural Sarang Lebah

Berikut adalah tentang sarang lebah yang berbentuk heksagonal. Bentuk arsitektur yang dinilai para ahli sebagai bentuk yang mengagumkan dengan alasan-alasan yang mengagumkan.
Firman Allah, Dan Tuhanmu mengilhamkan kepada lebah, “Buatlah sarang di gunung-gunung, di pohon-pohon kayu, dan di tempat-tempat yang dibuat manusia” (QS Al-Nahl [16]: 68).
Allah yang mewahyukan lebah dalam membuat sarang. Menjadikan lebah sebagai ahli bangunan, sarang yang sangat mengagumkan. Sarang lebah berbentuk heksagonal, segi enam, tidak oktagonal atau pentagonal (atau segi-segi yang jumlahnya lebih dari segi enam).
Mengapa heksagonal? Para ahli matematika yang mencari jawaban menarik sebuah kesimpulan yang menarik, “Heksagon adalah bentuk geometri paling tepat untuk penggunaan maksimum suatu ruang.”
Metode yang digunakan untuk membangunnya pun sangat menakjubkan: lebah-lebah memulainya dari dua atau tiga tempat berbeda dan menjalin sarangnya secara serentak dengan dua atau tiga deretan. Meskipun memulai dari tempat yang berbeda, lebah yang jumlahnya banyak ini membuat heksagon-heksagon identik, kemudian menjalinnya jadi satu dan bertemu di tengah. Titik-titik sambungan dipasang dengan begitu terampil sehingga tidak ada tanda-tanda telah digabungkan.
Dan yang membuat sarang-sarang mengagumkan itu adalah Allah, Rabb alam semesta.
Komentar
Posting Komentar
berkomentar dengan bijak